PDM Kabupaten Tegal - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Tegal
.: Home > Berita > Wah, Keren, 250 Pelajar Famuba Kirim Puisi Pendidikan untuk Mendikbud

Homepage

Wah, Keren, 250 Pelajar Famuba Kirim Puisi Pendidikan untuk Mendikbud

Jum'at, 06-05-2016
Dibaca: 889

LEBAKSIU- Sekitar 250 pelajar SMK Muhammadiyah Lebaksiu, Kabupaten Tegal menulis puisi bertema pendidikan. Ratusan puisi tersebut rencananya akan dibukukan dan dikirimkan kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan.

 

Kepala SMK Muhammadiyah Lebaksiu, Akhmad Rizal menjelaskan, kegiatan menulis puisi secara massal tersebut dilakukan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional yang diperingati setiap 2 Mei.

“Tema peringatan hardiknas yaitu Nyalakan Pelita, Terangkan Cita-cita. Melalui puisi, kami ingin menyebarluaskan pelita pendidikan yang bisa mendorong setiap anak Indonesia untuk bisa melihat peluang, mendorong kemajuan, menumbuhkan karakter, dan memberikan kejernihan dalam menata masa depannya,” kata Rizal.

 

Rizal menguraikan, di banyak pelosok negeri, masih banyak anak yang belum bisa mendapatkan haknya sebagai warga negara untuk memperoleh pendidikan. Karena itu, para siswa juga diminta bersyukur dengan senantiasa belajar untuk meraih ilmu setinggi-tingginya.

 

Guru Bahasa Indonesia, Hendra Apriyadi menuturkan, usai membuat puisi, para siswa juga membacakannya secara bergantian. Nantinya, kumpulan karya tersebut akan dibukukan dengan nama Antologi Puisi Pendidikan Berkemajuan.

 

“Kegiatan tersebut juga untuk memantik para siswa agar mencintai sastra dan membudayakan literasi. Selain itu, dengan saling membaca dan mendengarkan puisi, kami juga ingin mengajak siswa agar bisa mengapresiasi hasil karya orang lain,” lanjutnya.

 

Adapun, kegiatan cipta dan baca puisi tersebut, juga diselingi dengan diskusi tentang sastra dalam dunia pendidikan dengan beberapa narasumber dari kalangan sastrawan. (MPI)


Tags: Pendidikan
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Pendidikan



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website