PDM Kabupaten Tegal - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Tegal
.: Home > Berita > KOMIKS-P SIAP SUKSESKAN MUKTAMAR IPM XX DI SAMARINDA

Homepage

KOMIKS-P SIAP SUKSESKAN MUKTAMAR IPM XX DI SAMARINDA

Rabu, 26-10-2016
Dibaca: 648

 

Slawi, dalam rangka persiapan Muktamar IPM XX yang akan diselenggarakan di Samarinda pada tanggal 12-16 November 2016, Forum Komunikasi IPM Karesidenan Pekalongan atau biasa dikenal dengan sebutan KOMIKS-P mengadakan silaturohim antar PD IPM se-Karesidenan Pekalongan guna membahas materi Muktamar IPM XX pada tanggal 22-23 Oktober 2016 di Gedung dakwah Muhammadiyah Slawi, Kabupaten Tegal.

 

Acara tersebut dihadiri oleh lima PD IPM yakni, Kab. Brebes, Kota Tegal, Kab. Tegal, Kab. Pemalang, dan Kab. Pekalongan serta perwakilan dari PW IPM Jateng Ipmawati Rafika,  . Acara dimulai pukul 21.00 dengan diawali sambutan dari Koordinator KOMIKS-P Ipmawan Iqbal dari PD IPM Kabupaten Pekalongan, dalam sambutannya Iqbal menyampaikan tujuan dari pertemuan ini yaitu untuk menyambung tali silaturahim dan untuk membahas materi Muktamar IPM XX di samarinda,

 

“inti dari materi tersebut adalah penambahan bidang yang awalnya 7 menjadi 12 dan prinsip IPM 5 jadi 9, materi tersebut akan dibahas oleh Ipmawati Rafika “Sekum PW IPM Jateng” yang baru akan datang pada hari ahad pukul 06.00” ungkapnya. Iqbal juga menginstruksikan kepada peserta yang akan mengikuti muktamar untuk segera mengirimkan berkas-berkas persyaratan mengikuti muktamar ke PW IPM Jawa Tengah, dan bagi PD IPM yang mengalami kesulitan pendanaan supaya di bicarakan agar PD IPM yang lain dapat membantunya.

Setelah itu dilanjutkan dengan ta’aruf dan persiapan pemberangkatan muktamar serta progres report dari masing-masing PD IPM yang hadir. Pembahasan materi dilaksanakan pada keesokan harinya. Ipmawati Rafika mengajak peserta untuk membedah Materi Muktamar IPM XX yang telah di rilis oleh PP IPM beberapa waktu yang lalu.

Bukan cuma itu pada pertemuan kali ini para peserta juga di ajak untuk membedah tanfidz Muktamar XIX dan Tanfidz Konpiwil agar menyatukan visi dan pemahaman khususnya bagi PD IPM se-karesidenan Pekalongan dan PD IPM se-Jawa tengah. Ipmawati Rafika berharap supaya setelah acara selesai semua peserta dapat memahami materi tersebut sebagai bekal pada perhelatan Muktamar nanti. (FAREL/IJM MPI)


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website